Sri Mulyani, Bos BI Dkk Waspadai Gejolak Geopolitik di Timur Tengah

(Kiri - Kanan) Ketua Dewan OJK, Mahendra Siregar, Menteri Keuangan, Sri Mulyani, Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo dalam Konferensi Pers KSSK IV Tahun 2024 di Bank Indonesia, pada Jumat, (18/10/2024). (CNBC Indonesia/Rosseno Aji)

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyebutkan bahwa stabilitas sistem keuangan Indonesia triwulan III tahun 2024 tetap terjaga.

Namun, dia menegaskan perlunya antisipasi dinamika dan pasar keuangan mulai Oktober ini. Hal ini sejalan dengan perkembangan eskalasi gejolak geopolitik di Timur Tengah.

“Memasuki triwulan IV-2024, berarti mulai Oktober ini, dinamika dan pasar keuangan perlu untuk terus diantisipasi. Ini seiring dengan terjadinya ekskalasi gejolak geopolitik di Timur Tengah,” tegas Sri Mulyani dalam Konferensi KSSK IV Tahun 2024, Jumat (18/10/2024).

Dia pun menegaskan ketidakpastian keuangan global yang meningkat sejalan dengan eskalasi di Timur Tengah perlu untuk terus diwaspadai dan dimonitor secara baik.

“Indonesia dalam hal ini kami KSSKĀ tetapĀ memitigasi dampak rambatan globalnya,” katanya.

https://kampalamedicalchambers.org/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*