PT Pertamina (Persero) menyatakan komitmennya dalam mendukung program pemerintah terkait penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi tepat sasaran. Salah satunya dengan melakukan pendataan pengguna BBM Subsidi melalui pendaftaran QR Code.
Wakil Direktur Utama Pertamina, Wiko Migantoro mengatakan sistem digital yang telah dikembangkan perusahaan ini untuk mendukung penyaluran BBM bersubsidi dan LPG. Terutama agar kebijakan pemerintah terkait program subsidi tepat sasaran dapat diimplementasikan dengan baik.
Adapun, untuk BBM jenis solar misalnya, data konsumennya sudah 100% tercatat, dan transaksi dilakukan menggunakan QR code. Sementara itu, untuk Pertalite, progres digitalisasi sudah mencapai 79%.
“Sementara Pertalite terus berprogres, hari ini kita sudah 79% dan untuk LPG sudah 53,6 juta, di mana 85%nya adalah untuk sektor rumah tangga,” kata dia dalam Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi VI, dikutip Jumat (6/12/2024).
Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto tengah mengupayakan rencananya untuk mengubah skema subsidi energi di Indonesia. Terutama yang semula tertuju pada barang beralih menjadi subsidi langsung kepada keluarga.
Bahkan sejak pidato perdana nya usai dilantik, orang nomor satu di Indonesia ini menyinggung soal rencana pemerintah yang akan mengubah skema pemberian subsidi energi. Salah satunya seperti subsidi BBM dari yang semula berbasis komoditas menjadi langsung ke keluarga yang berhak.
Hal ini dilakukan lantaran sebagian besar subsidi yang diarahkan pada barang belum sepenuhnya dinikmati oleh lapisan masyarakat paling bawah. Oleh sebab itu, pemerintah akan terus memastikan agar penyaluran subsidi energi yang diberikan dapat tepat sasaran.
“Kita harus berani meneliti, dan kalau perlu kita ubah subsidi itu harus langsung ke keluarga-keluarga yang membutuhkan, dengan teknologi digital kita akan mampu sampai subsidi itu sampai ke keluarga yang membutuhkan,” tuturnya saat pidato perdana usai dilantik sebagai Presiden RI 2024-2029 di Gedung DPR/MPR, dikutip Senin (2/12/2024).
Di samping itu, ia juga menyinggung bahwa pemerintah akan mewujudkan swasembada pangan hingga swasembada energi. Terlebih Indonesia mempunyai potensi untuk merealisasikan program tersebut.
“Pemerintah yang saya pimpin nanti akan fokus untuk mencapai swasembada energi. Kita juga harus mengelola air kita dengan baik. Alhamdulilah kita punya sumber air yang cukup dan kita memiliki teknologi menghasilkan air yang murah dan bisa memenuhi kebutuhan kita,” ucapnya.